Kompresi file adalah hal yang jamak dilakukan saat ini oleh pelbagai pengguna komputer, khususnya yang sering bertukar data berbentuk file. File yang banyak atau terlalu besar dapat dibuat dalam satu file kompak terkompresi. Pelbagai format kompresi file juga menawarkan berbagai fitur dan kemampuan yang berbeda. Salah satunya adalah fitur enkripsi file dengan password.
Kompresi rar, 7z dan zip adalah format-format kompresi file terbanyak digunakan saat ini (dilingkungan Windows). Nah, tentu anda sudah tahu bagaimana meng-crack password dari rar, 7zip dan zip yang anda punya di lingkungan Windows, lalu bagaimana melakukannya dilingkungan unix/linux?
Saran saya jika anda ingin mengetahui atau mencoba meng-crack sebuah file rar, 7zip dan zip yang terenkripsi dengan password di Linux adalah menggunakan aplikasi rarcrack.
Instalasi rarcrack di Mandriva 2010.1
1. Lakukan update repo anda,
2. Download paket terbaru rarcrack di Sourceforge: http://sourceforge.net/projects/rarcrack/
3. Ekstrak file rarcrack-xxx.tar.bz2
4. Masuk ke folder rarcrack-xxx hasil ekstraksi rarcrack-xxx.tar.bz2
5. Compile aplikasi ini dengan perintah make
,
6. Instal ke sistem dengan make install
Cara menggunakan rarcrack:
rarcrack your_encrypted_archive.ext [--threads thread_num] [--type rar|zip|7z]
NOTE: melakukan cracking password butuh sumber daya komputasi yang cukup dan waktu, tergantung pada panjang-pendeknya password dan kompleksitasnya. jadi jangan kecewa kalau tak ketemu password yang anda ingin lihat.